|
Antrian BBM |
Bagi anda yang bermukim di pulau terpadat di dunia
(Pulau Jawa) mungkin tidak akan menemui harga BBM
(Bahan Bakar Minyak) bertengger di harga yang tidak wajar. Namun berbeda dengan apa yang di rasakan oleh beberapa anggota kami yang memang terlahir di luar pulau jawa.
"Kami pernah menemui harga bensin (Premium) mencapai Rp.30.000 / liter" Ungkap salah satu rekan Cysers di pedalaman
Kalimantan Timur. Bila masih di daerah yang cukup mudah terjangkau harganya rata-rata Rp.10.000 hingga Rp.20.000 Tambahnya sambil penulis menghela nafas.
|
BBM Eceran Kualitas kurang |
Memang bukan pertamina sebagai pihak yang mendistribusi BBM di Indonesia yang menjual bensin hingga semahal itu, melainkan penjual bensin eceran. Di saat jatah bensin dikurangi di beberapa daerah, wilayah yang terhitung terpencil mengalami dampak yang sangat parah. Komentar yang kami dapat dari kawan di daerah minim transportasi, pom bensin hanya melayani penjualan kurang lebih 2 jam. Setelah itu habis terjual, atau mungkin dengan sengaja menyetop penjualan dan sisanya dijual ke pengecer. Entahlah!
Jangan harap menemui BBM beroktan 92 atau bahkan 95 dengan mudah,
premium saja sulit mas!
Pekerjaan Rumah yang di emban oleh pertamina memang terbilang sangat berat, selaku satu-satunya badan resmi pemerintah yang di berikan tugas untuk mendistribusi BBM ke kurang lebih
6.000 pulau terhuni di Indonesia pasti bukanlah hal yang mudah. Namun oknum yang terus memanfaatkan kelemahan ini bisa terus meraup rupiah dari celah yang minim pengawasan tersebut.
|
Lokasi Kilang Minyak Indonesia |
Sebagai daerah penghasil minyak terbesar ke dua di Indonesia Raya ini, provinsi
Kalimantan Timur harusnya mendapat perhatian lebih dari pemerintah. Terutama di bagian distribusi, tentunya lewat pembangunan Pom Bensin di beberapa titik yang cukup langka BBM. Provinsi yang luasnya mencapai Satu Setengah Kali luas pulau Jawa & Madura ini, memiliki satu kilang minyak yang bertanggung jawab untuk distribusi wilayah kalimantan dan sulawesi serta sebagian wilayah indonesia bagian timur.
Bila saja negara kita ini mampu mengelola minyak mentah menjadi BBM murni dengan kapasitas yang besar. Kelak ekonomi daerah bisa lebih maju karena tidak terhambatnya proses distribusi barang dan lalu lintas masyarakat sebagai poin penting penggerak ekonomi. Semoga hal ini tidak terjadi lagi dikemudian hari.
"Artikel ini dimuat sebagai bahan perbandingan agar kita selalu hemat Bahan bakar yang jumlahnya terbatas tersebut"
No comments:
Post a Comment
SILAHKAN BERIKAN KOMENTAR ANDA.
SARAN & PENDAPAT ANDA SANGAT BERHARGA BAGI KAMI.
KOMENTAR TIDAK BERBAU SUKU, AGAMA & RAS