Wednesday, November 23, 2011

HCST INDONESIA RAYAKAN HARI PAHLAWAN DIPUNCAK MERAPI

Keluarga besar HCST Indonesia - Munas III Yogyakarta
Pagelaran akbar tahunan yang diselenggarakan oleh HCST Indonesia ini bukan kali pertama digelar, tahun-tahun sebelumnya munas atau musyawarah nasional para pengendara motor Honda CS1 ini terbilang selalu dinanti dan diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Munas pertama di Karang anyar dan munas II di pulau dewata Bali tahun lalu adalah catatan sejarah bagi klub yang masih seumur balita ini.

Munas HCSTI ketiga kali ini diselenggarakan dengan tema "United In Harmony" di kawasan rawan bencana, kaliurang yogyakarta. Kegiatan kolosal ini memang menjadi satu masa yang sangat bersejarah bagi masa depan klub motor yang seluruh anggotanya disebut dengan istilah Cysers ini. Karena kegiatan ini juga bersifat sebagai tolak ukur animo para anggotanya dalam mendukung Hcst Indonesia sebagai Klub yang berbobot. Dalam acara ini pula terdapat launching website kami yang baru yaitu www.hcstindonesia.com sebagai pengganti website yang lama.

"Bekerja sama dengan pusat konservasi alam Kota Yogyakarta", Hcst Indonesia turut membantu pemulihan alam lereng merapi pasca bencana erupsi setahun silam. Satu anggota menanam satu pohon, mudah - mudahan dapat memberikan arti positif bagi warga yang dulunya bermukim di Kali adem, Kali urang Merapi. Tanggal 11.11.11 sengaja dipilih untuk melaksanakan kegiatan ini, selain dipandang karena unik juga untuk merayakan hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November.

Chapter yang hadir kali ini meliputi perwakilan dari Hcsti chapter Padang, Samarinda, Bali, Purwakarta, Majalengka, Surabaya, Jabodetabek dan banyak lagi yang secara keseluruhan berjumlah 35 chapter. Berbagai kegiatan yang mengisi acara ini mulai dari membahas isu nasional, makan bersama, baksos dan jalan-jalan bersama ke malioboro menjadi pelengkap sekaligus mempererat rasa persaudaraan sesama anggota seIndonesia.

Hcsti Chapter Bandung sudah ditetapkan sebagai tuan rumah munas IV, dengan ditetapkannya bandung sebagai kota tujuan nasional ditahun 2012 akan menambah semangat serta meperbesar tali silaturahmi cysers khususnya di Jawa barat dan seIndonesia pada umumnya.

Bro Minus Timika, Bro Oyya & Sist Irna Lhokseumawe
Chapter Terjauh
Hcsti Chapter Lhokseumawe tercatat sebagai chapter terjauh yang mengirimkan perwakilannya keacara ini, Bro Oyya dan Sist Irna telah mematahkan sejarah touring terjauh di klub Hcst Indonesia. Perjalanan ditempuh dengan waktu kurang lebih 9 hari, dikarenakan medan dan jalur jalan yang dilalui sangat beragam. Banyak cerita yang menyertai perjalanan mereka berdua yang "nekad ngaspal" demi bertemu, mengenal saudara dan menghadiri event munas ini.

Mulai dari salah jurusan, ban bocor, kehabisan bensin, swing arm patah karena menghajar lubang sampai dikejar bajing luncat saat menembus hutan sumatra. Sungguh pengalaman berkendara yang berkesan dan mendapat banyak pujian dari seluruh anggota Hcst Indonesia. Entah berapa biaya, waktu, pikiran dan tenaga yang tercurah dalam melakukan perjalanan mulia ini. Semoga kami bisa membalas kunjungan anda dilain waktu. Amien.

No comments:

Post a Comment

SILAHKAN BERIKAN KOMENTAR ANDA.
SARAN & PENDAPAT ANDA SANGAT BERHARGA BAGI KAMI.
KOMENTAR TIDAK BERBAU SUKU, AGAMA & RAS